Top

Marbel Memory Games

Description:
Marbel Memory Games – adalah permainan daya ingat khusus untuk anak-anak usia 6 – 10 tahun. Marbel Memory Games merupakan permainan edukasi yang menarik dan pasti disukai oleh anak-anak.

Ada 6 macam permainan yang bisa di eksplorasi yaitu :
1. Permainan menebak gambar. Melalui permainan ini, anak-anak harus mengingat mencari gambar yang sama di balik kartu-kartu yang tertutup.
2. Permainan menebak bentuk. Ada 9 bentuk dasar. Anak-anak diminta untuk mengingat urutan bentuk yang disebutkan dan kemudian mengulanginya sesuai dengan urutan tersebut.
3. Permainan menebak huruf, disini anak-anak berprofesi sebagai pengantar pizza. Mereka harus mengantarkan Pizza ke rumah-rumah sesuai dengan huruf yang tertera pada pizza.
4. Permainan menebak angka, Evan si gajah terjebak di sebuah piano yang sangat besar milik seekor singa. Anak-anak harus membantu Evan untuk memainkan piano tersebut sesuai dengan urutan nada yang diberikan agar singa tetap tidur.
5. Permainan menaggkap Kunang-kunang – Sebuah permainan dengan tema ketangkasan. Sangat menyenangkan!
6. laboratorium Dr. Milo, anak-anak harus membantu Dr. Milo mencampur ramuan ajaib. Ingat formulanya dan praktekkan langsung. Jika berhasil, Dr. Milo akan beranimasi dengan menarik. Pastilah anak-anak akan suka.

Pastikan buah hati anda memainkan permainan yang sesuai dengan umur mereka. Dampingi buah hati anda saat bermain untuk menghindari penyalahgunaan teknologi. Marbel Memory Games bukan hanya sebuah permainan namun juga merupakan media belajar.

Aplikasi ini dapat digolongkan ke dalam aplikasi belajar anak, aplikasi pendidikan, permainan edukasi, buku belajar, belajar interaktif, Permainan Puzzle, Permainan anak, Buku gambar, buku mewarnai, belajar mewarnai.

TENTANG MARBEL & FRIENDS
————————————————–
Marbel & Friends adalah permainan khusus untuk anak-anak usia 6 s/d 12 tahun. Berbeda dari seri Marbel yang merupakan aplikasi untuk belajar, Marbel & Friends lebih condong ke permainan. Namun tentu saja, permainan ini dirancang khusus untuk anak-anak dan tetap mengandung unsur pembelajaran. Misalnya sasa mengenal berbagai macam profesi lewat permainan simulasi, belajar menyayangi hewan lewat permainan memelihara hewan, belajar mengasah kratifitas lewat permainan dengan tema teknik dan masih banyak lainnya.

Kami mengharapkan kritik dan saran dari anda, jangan ragu untuk mengirimkannya ke :
support@educastudio.com

Informasi lebih lanjut mengenai Marbel:
Website: http://www.educastudio.com
Facebook: https://www.facebook.com/educastudio
Twitter: @educastudio

Bagi bunda yang suka menemani anak-anak bermain, tak ada salahnya mencoba aplikasi Marbel. Anak-anak tak hanya mendapatkan kesenangan dalam bermain, namun juga ilmu yang bermanfaat. Belajar sambil bermain..?? Kenapa tidak..?? Ayoo kita temani anak-anak belajar, bersama Marbel tentunya.. ?

Bagikan artikel ini

Unduh / Tonton Gratis
Aplikasi lainnya