Top

RPP PAUD Tema Lingkunganku, Subtema Keluargaku

Oleh Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

  |  

02 Juni 2022

  |  

Edukasi

RPP Tema Lingkunganku
Subtema Keluargaku
Versi: Marbel, Blended Learning
untuk PAUD usia 4-5 dan 5-6 tahun (TK-A dan TK-B)

 

A. Tujuan Pembelajaran

1. Kognitif

a. Siswa mengenal nama anggota keluarga
b. Siswa mengenal peran anak, ayah, dan ibu

2. Ketrampilan dan karakter

a. Siswa menyebutkan sikap menghormati dan menyayangi orang tua
b. Siswa mempraktikkan sikap hormat kepada orang tua

B. Media Kegiatan

1. Craft

a. Kreasi Membuat Frame Foto Keluarga Berbahan Stik Es Krim
Kata Kunci di Google Search: DuniaBelajaranak id Kreasi Frame Keluarga
Sumber:
https://www.duniabelajaranak.id/kreasi-membuat-frame-foto-keluarga/

b. Kreasi Frame Foto Keluarga Berbahan Piring Styriofom
Kata Kunci di Google Search: duniaBelajarAnak id kreasi frame styriofom
Sumber:
https://www.duniabelajaranak.id/craft/frame-foto-berbahan-piring-styriofom-karya-kak-nining/

2. Lagu

a. Lagu berjudul "Kepadamu Mama Papa"
Kata Kunci di Youtube Search: Educa Kolak Kepadamu Mama Papa
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=e8tCqq_eADo&t=1s

b. Lagu berjudul "Kasih Ibu"
Kata Kunci di Youtube Search: Educa Kolak Kasih Ibu
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=UfMJr976reE&list=PLd3tTF7IpC6puAjXs2m_IwSM5gOqFH21j&index=58

c. Lagu Berjudul "Jagoan Sejati"
Kata Kunci di Youtube Search: Educa Kolak Jagoan Sejati
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=OZGnh-mayPk&list=PLd3tTF7IpC6puAjXs2m_IwSM5gOqFH21j&index=42

3. Game

a. Marbel Pohon Keluarga
Kata Kunci di Google Playstrore Search: marbel pohon keluarga
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpohonkeluarga

b. Marbel First Word Baby ( Kata Pertama Bayi )
Kata Kunci di Google Playstrore Search: marbel kata pertama
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelfirstwordsbaby

c. Marbel Kebiasaan Baik
Kata Kunci di Google Playstrore Search: Marbel Kebiasaan Baik
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelgoodhabits

d. Marbel Belajar TK dan PAUD
Kata Kunci di Google Playstrore Search: Marbel Belajar TK dan PAUD
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpelajarantkpaud

e. Marbel Preschool
Kata Kunci di Google Playstrore Search: Marbel Preschool
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpreschool

4. Dongeng

a. Koleksi Dongeng Riri
Kata Kunci di Google Playstore: Dongeng Riri Koleksi Dongeng
Sumber:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbeldongeng

b. Cerita anak berjudul "Bawang Putih dan Bawang Merah"
Kata Kunci di "Youtube Search": Dongeng Riri Bawang Merah
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=gpaKM3oB9no&t=3s

C. Urutan Kegiatan (Kegiatan Pembuka, Inti, dan Penutup)

a. Kegiatan Pembuka

a. Siswa dan guru saling menyapa
b. Siswa dan guru berdoa bersama
c. Siswa dan guru bernyanyi lagu pembuka : "Kasih Ibu"
d. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang lagu tersebut.
e. Siswa menjelaskan nama-nama anggota keluarga selain ibu, dan peran mereka.

b. Kegiatan Inti

a. Siswa mendengarkan penjelasan guru tentang peran setiap anggota keluarga.
b. Siswa menyebutkan nama anggota keluarga mereka, dan pekerjaan ayah dan ibu.
c. Siswa menonton dongeng berjudul "Bawang Putih dan Bawang Merah"
d. Siswa dan guru melakukan tanya jawab tentang dongeng yang baru saja ditonton.
e. Siswa bernyanyi lagu "Kepadamu Mama Papa" karya Kak Zepe
f. Siswa melakukan persiapan membuat kreasi "Frame Foto Keluarga Berbahan Stik Es Krim".
g. Siswa membuat kreasi craft sampai selesai dan dikumpulkan.
h. Siswa mempresentasikan kreasi mereka di depan kelas.
i. Siswa bernyanyi lagu "Jagoan Sejati"
j. Siswa menjelaskan pesan moral dalam lagu tersebut.
k. Siswa mewarnai gambar tentang kasih sayang orang tua.

c. Kegiatan Penutup

a. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang manfaat dari pembelajaran hari ini.
b. Siswa menjawab pertanyaan guru tentang hal-hal yang dipelajari hari ini.
c Siswa menerima penugasan dari guru, yaitu:

a). Belajar di rumah dengan bermain dengan aplikasi game:
~ Marbel Belajar PAUD TK
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpelajarantkpau

~ Marbel Preschool
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpreschool

~ Marbel Pohon Keluarga
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelpohonkeluarga

~ Marbel Kebiasan Baik
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.educastudio.marbelgoodhabits

b). Membuat video penampilan siswa dengan tema "Memasak Makanan Sehat Bersama Mama".
     Di dalam aktivitas ini, siswa melakukan kegiatan memasak bersama Mama atau Papa. Siswa memvideokan kegiatan ini dan dikumpulkan kepada guru dalam bentuk file video.

Catatan:

1. Kegiatan membuat kreasi craft bisa dikerjakan di rumah
2. Presentasi dilakukan setelah siswa menyelesaikan tugasnya.
3. Penugasan dengan media aplikasi game
bisa dilakukan di rumah dengan bimbingan orang tua.
Kedua aplikasi di atas bisa di-download secara gratis di "Google Playstore"
4. RPP ini bisa digunakan untuk usia 4-5 dan 5-6
5. Penyesuaian kegiatan sesuai usia bisa dilakukan saat mengajak siswa
membuat kreasi kerajinan tangan Usia TK A membuat kreasi lebih mudah,
sedangkan usia TK-B membuat kreasi yang lebih menantang

Bagikan artikel ini

Author :

Kak Zepe (ZP. Heru Budhianto. KP)

Kak Zepe adalah pencipta lagu edukasi, pengajar di SD Olifant Sleman DIY, dan penulis artikel edukasi dan parenting.